Kuhuni.com - Dividen Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP) sejak IPO tahun 2010 selalu rutin dibagikan kepada investor/pemegang saham. Dividen yield ICBP sejak IPO berkisar antara 1-2 persen tiap tahunnya. Dari infografis dapat dilihat hanya satu kali tercatat ICBP absen membagikan dividen yaitu di tahun 2013. Di tahun 2020 ICBP kembali membagikan dividen ke pemegang saham.
Dividen yield Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP) tertinggi pada tahun 2011. Kemudian diikuti pada tahun 2012 dan 2018. Sementara dividen yiled ICBP terendah ada di tahun 2019 kemudian di tahun 2014 dan 2016.Nominal terbesar dividen ICBP per lembar ada di tahun 2018 yaitu sebesar Rp 220 per lembar saham. Selanjutnya diikuti di tahun 2019 sebesar Rp 137. Sedangkan nominal dividen terkecil ada di tahun 2011 sebesar Rp 58 per lembar.
ICBP sendiri merupakan anak perusahaan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF). INDF memiliki saham sekitar 80 % di ICBP, sisanya dimiliki oleh masyarakat. Sejak IPO tahun 2010 (Rp 2.697,5 harga setelah stock split ) ICBP telah mencatatkan kenaikan saham +233% hingga Juni 2020 (Rp 9.000).
0 comments
Posting Komentar